Assalamualaikum wr.wb, Sebelumnya saya pernah membagikan artikel yang berjudul kode if, jika sahabat berkenan membaca bisa cari di web ini, seperti yang sudah dijelaskan pada artikel sebelumnya bahwa if berarti “jika” yang artinya adalah jika data sesuai dengan yang diinginkan maka data akan diproses, Namun bagaimana jika data tidak sesuai dengan apa yang diinginkan maka apa yang akan di tampilkan. Maka dari itu hadirlah kode else,dengan kode else membuat pilihan ke2 jika data pada kode if tidak sesuai. Dari pada bingung-bingung lebih baik kita praktekan bagaimana cara:
Menggunakan kode if else
Sekali lagi saya sarankan untuk membaca terlebih dahulu tentang kode if karena disini saya tidak terlalu membahas tentang kode if, tapi jika tidak membaca artikel tentang if pun, saya berharap anda dapat memahaminya. so next ke kode:
if (data) { Data yang akan diproses } else { Data yang akan diproses }
Kode diatas menunjukan cara penulisan kode if else, sekarang kita akan membuat script phpnya. Silahkan ketikan script php seperti dibawah ini:
<?php /*buat variable*/ $waktu="malam"; /* sekarang buat kode if else (jika waktu sama dengan siang maka akan menampilkan siang dan jika waktu bukan siang maka akan menampilkan malam)*/ If ($waktu="siang") { echo "siang"; } else { echo "malam"; } ?>
Penjelasan script:
Dari script php diatas dapat dijelaskan bahwa variable $waktu memiliki nilai “malam”, setelah itu diproses dengan kode if else yang artinya jika variable $waktu sama dengan siang maka akan menampilkan siang dan jika bukan maka akan menampilkan malam. Dari data diatas maka script tersebut akan menampilkan hasil “malam”.
Penjelasan kode:
<?php artinya “memulai script php” kode tersebut harus selalu ada pada file php dan ditempatkan diawal script php.
?> artinya “akhir script php” kode tersebut menunjukan akhir dari script php.
echo berfungsi untuk menampilkan sesuatu, kalau kita bandingkan sama seperti spiker (kita mengucapkan kata dan spiker yang menampilkan suara kita).
$waktu merupakan variable.
If berarti “jika”, untuk menentukan apakah data sesuai dengan yang diinginkan, jika sesuai maka data akan diproses. jika tidak maka akan melanjutkan ke kode yang selanjutnya, misalnya saja kode else.
else merupakan kode yang akan dijalankan “jika hasil dalam kode if tidak sesuai”.
/**/ komentar (bagian yang tidak dieksekusi oleh server).
Silahkan beri nama script php yang telah anda buat barusan dan simpan.
lalu jalankan di xamp atau server php yang ada di leptop sahabat.
SELSAI.
Terimakasih telah mampir disini dan jangan lupa untuk berkunjung lagi kesitus ini.
Wassalamualaikum wr.wb