Kali ini kita akan membahas seputar Cara untuk Mempertebal dan memiringkan tulisan di markup HTML, Dan satu topik tambahan yaitu membuat garis pada tulisan. Bold merupakan kode tag html yang digunakan untuk membuat suatu text menjadi tebal, Kita sering menjumpai perintah bold ini pada software microsoft (word).
Begitu juga dengan italic yang berfungsi untuk memiringkan suatu tulisan, Dan underline yang berfungsi untuk membuat garis bawah pada suatu tulisan HTML.
Cara Mempertebal dan Memiringkan Tulisan di HTML
Untuk membuat suatu perintah bold atau mempertebal text, Kita hanya perlu membuat tag <b> dan menutupnya dengan tag </b> (tambahkan slash). Begitu juga dengan format text lainnya, yaitu jika kita ingin memiringkan text dengan perintah italic, Kita hanya perlu menambahkan kode <i> dan mengakhirinya dengan tag slash </i>.
Untuk membuat garis baru pada tulisan, Kita hanya perlu membuat tag <u> dan diakhri dengan tag </u>.
berikut ini merupakan contoh lengkap penulisan tag HTML :
<b> ..Text bold / tebal…</b>
<i>…Text italic / miring…</i>
<u> … text underline / garis bawah..</u>
Mempertebal Tulisan di HTML
Untuk mempermudah dalam memahami pengkodean HTML nya, Sekarang mari kita terapkan kode untuk mempertebal tulisan, Ketikan kode HTML seperti berikut ini:
<html> <head> <title>belajar bold</title> </head> <body> dengan kata alhamdulilah kita bisa tahu bahwa manusia <b>adalah</b> sekumpulan nyawa yang bila bekerja keras pasti akan menghasilkan keberhasilan . "coba lihat kata adalah" </body> </html>
Simpan dengan nama “belajar_lagi.html”, Lalu buka dengan sotware browser (Google Chrome, Opera Mini, dan Lainnya). cara membukanya yaitu, klik kanan pada file, klik open with, klik aplikasi browsernya seperti google chrome. Hasilnya akan tampak seperti gambar berikut:
Memiringkan Tulisan di HTML
<html> <head> <title>belajar italic</title> </head> <body> <i>ari prayogi putra</i> adalah sekedar nama yang terlahir pada masa transisi."lihat kata ari prayogi putra" </body> </html>
Simpan kode tersebut dengan nama yang kamu inginkan, disini saya akan menyimpannya dengan nama “belajar_lagi.html”, kurang lebih tampilannya akan tampak seperti berikut ini :
Membuat garis bawah di HTML
<html> <head> <title>belajar underline</title> </head> <body> keingin tahuan membuat anda menjadi <u>kreatif</u> </body> </html>
- <u> merupakan tag underline, membuat garis baru, diakhiri dengan </u>
- <i> merupakan tag italic, untuk memiringkan text, diakhiri dengan </i>
- <b> merupakan tag bold, digunakan untuk mempertebal tex, diakhiri dengan kode tag </b>